Thursday, January 13, 2011

PJE UNGGUL HEAD TO HEAD 2-1 SETELAH KEMENANGAN ATAS CLS MALAM INI

Denpasar, 13 Januari 2011

Pelita Jaya berhasil meraih kemenangan kedua mereka atas CLS Surabaya season ini. Setelah melalui pertempuran sengit selama 40 menit di GOR Merpati, PJE menang dengan skor akhir 56-49. Dengan kemenangan ini, PJE memantapkan posisi mereka di klasemen sementara NBL dengan 37 angka (18-1).

Kelly Purwanto menjadi pencetak terbanyak PJE dengan 12 angka dan 6 rebounds. Dimas Aryo Dewanto juga menyumbang 7 angka, disusul oleh Fidyandini dan Andy Batam yang masing-masing mencetak 6 angka.

PJE tampil buruk pada kuarter pertama setelah mereka melakukan 9 turnover di kuarter ini. CLs pun sebenarnya tampil dengan buruk, namun mereka banyak mendapatkan kesempatan melalui tembakan free-throw yang membuat mereka unggul 16-8 sampai akhir kuarter pertama.

Tempo tinggi pun terjadi pada kuarter 2 dimana kedua tim sama-sama banyak melakukan turnover. Namun berkat defense bagus dari PJE, mereka mampun menahan CLS untuk tidak mencetak angka pada kuarter ini. PJE pun unggul sampai akhir half-time dengan skor 20-16.

CLS meningkatkan tempo offense mereka pada kuarter ketiga. Kedua tim sama-sama bermain cepat dan alhasil kedudukan imbang pun terjadi sampai akhir kuarter ketiga dengan skor 33 sama. Koming dan Dimas Aryo mengalami foul-trouble pada kuarter ketiga ini yang mengharuskan coach Rastafari menyimpan mereka di bangku cadangan untuk kuarter terakhir.

Defense rapih dan offense yang bagus diperlihatkan PJE melalui point guard bintangnya Kelly Purwanto. Pada kuarter ini, Kelly dan Andy Batam sama-sama melakukan tembakan 3 angka yang sangat krusial bagi kemenangan PJE malam ini. Skor akhir pun milik PJE 56-49.

Besok PJE masih harus menjalani pertandingan berat melawan SM Britama. Semoga saja kemenangan ini meningkatkan moral PJE untuk pertandingan besok.

Stats PJE: FG: 23-70(33%) FT 3-6 (50%) 3PT: 7-17 (41%) REB: 40 AST:14 TO:19

No comments:

Post a Comment