Jadwal persiapan tim Pelatnas putra Indonesia menjelang SEABA Championship tanggal 23 Juni mendatang semakin padat dengan dilakukannya beberapa pertandingan pemanasan melawan tim-tim NBL Indonesia. Kamis sore kemarin, Pelatnas melakukan pertandingan uji coba melawan Aspac dan Stadium di Britama Arena, Jakarta.
Pada pertandingan melawan Aspac dan Stadium kemarin, terlihat sudah banyak sekali pola-pola yang diterapkan oleh coaching staff baik dalam hal offense maupun defense. Hal yang paling ditekankan pelatih Rastafari pada uji coba kemarin adalah melakukan full court press defense dimana Pelatnas mencoba untuk meredam permainan lawan mulai dari daerah mereka sendiri.
Dalam hal offense, point guard Faisal dan Mario Wuysang secara bergantian mengatur pola penyerangan tim Pelatnas. Meski demikian, masih banyak pola yang berakhir dengan kegagalan dan menghasilkan turnover bagi Pelatnas. Hal inilah yang masih harus diperbaiki oleh tim Pelatnas mengingat lawan-lawan mereka di SEABA Championship jauh lebih besar size nya terutama untuk tim Filipna.
Dalam hal fast break, Pelatnas sudah cukup bagus dalam mengoptimalkan Dimas Aryo Dewanto dan Xaverius Prawiro sebagai attacker utama jika Pelatnas ingin bermain cepat dalam pola penyerangan mereka. Permainan post play Pelatnas juga sudah terlihat berkembang dimana Welyanson Situmorang, Rony Gunawan, dan Isman Thoyib berkali-kali berhasil masuk ke jantung pertahanan Aspac dan Stadium.
Masih sulit untuk mengetahui siapa starting V utama Pelatnas pada kejuaraan SEABA nanti. Mungkin kebutuhan pola pada setiap pertandingan akan mempengaruhi seleksi starting V dari para coaching staff. Jika Pelatnas ingin bermain cepat, mereka bisa menggunakan Faisal, Dimas Aryo, Amin Prihantono, Ponsianus Indrawan, dan Cristian Sitepu sebagai starting V mereka. Namun jika Pelatnas ingin bermain tempo pelan pada offense, mereka bisa menurunkan Mario Wuysang, Andy Poedjakesuma, Amin Prihantono, Rony Gunawan, dan Isman Thoyib sebagai starting V mereka.
Hari ini Pelatnas kembali akan melakukan pertandingan uji coba melawan Satria Muda di Britama Arena pukul 15.00. Semoga saja persiapan tim Merah Putih menjelang SEABA Championship semakin matang dan mencapai "peak performance" pada kejuaraan tersebut.
No comments:
Post a Comment